Kamis, 23 Desember 2010

merry christmas

ga terasa udah mau sampe di penghujung tahun
bentar lagi kita mau memasuki tahun yang baru
dan saat ini kita akan merayakan hari kelahiranNya
sang penebus umat manusia
yang telah rela mati di kayu salib untuk menebus dosa umat manusia
yang telah rela menderita sengsara

Dia lah yang Maha Besar
dah sepatut nya kita memuji dan menyembah namaNya yang kudus

Semoga di hari Natal ini menjadi momen bagi kita untuk kembali mengingat
Mengingat segala pengorbananNya
Menjadikan ini sebagai titik awal menuju ke arah yang lebih baik

Admin mengucapkan
Selamat hari Natal 25-26 Desember 2010
dan
Selamat Tahun Baru 1 Januari 2011

Bon Noel en Bon Annie

Senin, 20 September 2010

Long time no see

Long time no see. Busy to study so I forgot to write on my blog again. It’s so hard when I had study in university, it’s so tired so I can’t write again. Maybe next time we can have some new story in this blog. Maybe get some new poetry or new written. Lets have fun with this blog and maybe this blog can give you some new condition cause of my poetry or story. Thanks

Jumat, 04 Juni 2010

Belum ada Judul

Saat malam mulai merayap

Menutupi cakrawala

Membawa insan bumi ke dalam mimpinya

Aku masih terjaga seorang diri

Termenung di kegelapan malam

Memikirkan seorang yang masih ku cinta

Yang berada jauh di sana

Ku tau hatinya sudah menjadi milik pria lain

Tapi..

Mengapa hati ini tetap memikirkannya

Tak kan mungkin dia kembali ke dalam rangkulan ku

Seberapa sulitkah aku harus melupakan ini

Melupakan perasaan dan dirinya

Tapi..

Jika kau tak bisa kumiliki

Biarkanlah hati ini tetap menyayangimu

Menjaga rasa ini

Takkan pernah pudar dari sis

Karena diri ini

Masih tetap menyayangimu

Karena ku tau cinta tak harus memiliki

Kamis, 03 Juni 2010

Cinta Mati

Kasih lewat segores kalimat

Yang aku tulis dengan penuh rasa cinta

Kuhamparkan disini kerinduanku

Tiada henti

Cinta suci tak mengenal waktu

Putih bersih seperti salju

Rambut boleh memutih

Denyut nadi boleh berhenti

Tapi cinta dan sayangku tetap abadi

Lama Tak Bersua

Halooo

Udah lama gak ngisi blog, jadi ga enak juga nih. Bikin blog tapi ujung-ujungnya di telantarkan juga.

Hufttt..

Emank sih karena sibuk bimbingan jadi blognya agak terbengkalai nih. Tapi mulai saat ini, admin akan coba tuk mulai mengisi blog ini dengan puisi atapun hal-hal lainnya sesuai dengan tujuan awal dari pembuatan blog ini.

Pada awalnya blog ini dibuat sebagai wadah untuk berbagi tulisan-tulisan saya tentang puisi. Karena menulis puisi merupakan sebuah hobi saya yang dulu sebenarnya tak suka dengan puisi karena saya menganggapnya sebagai sebuah tindakan atau kegiatan yang terlalu berlebihan tuk mengungkapkan perasaan. Tapi kini semua berubah sejak saya duduk di bangku SMP tepatnya kelas 3 SMP.

Heheh..

Jadi curhat dikit tak apalah ya.

Dulu sebenarnya puisi itu jauh dari saya. Puisi diperkenalkan pada saya oleh seorang wanita yang pernah menjadi kekasih hati saya. Dia yang pertama menulis puisi pada saya, tapi awalnya saya tak bisa tuk membalas puisi itu. Butuh 2 hari tuk membuat sebuah puisi yang pas. Kemudian semua berlalu begitu saja dan saya mulai mengungkapkan perasaan saya dalam puisi.

Semoga saja puisi-puisi saya selanjutnya dapat menjadi sebuah masukan yang bagus buat pembaca semua. Seluruh puisi dalam blog ini dapat anda copy paste karena saya berbagi untuk kesenangan bersama.

Thanks buat perhatiannya

Kamis, 25 Maret 2010

Tentang Sahabat

Sahabat

Banyak sudah yang telah kita lakukan bersama

Banyak sudah petualangan yang sudah kita lalui

Berbagai suka dan duka silih berganti

Sahabat

Ingatlah selalu saat-saat dimana kita saling berbagi

Berbagi canda tawa

Berbagi kesedihan

Berbagi pengalaman

Banyak sudah rintangan yang menghadang

Semua terasa begitu cepat hingga kini akhirnya kita harus berpisah

Mungkin takkan mudah tuk mengucapkan kata pisah diantara kita

Kata-kata penghibur yang kalian berikan disaat diriku sedang sulit

Menjadikan diriku semakin mengerti akan arti dari sebuah PERSAHABATAN

Tak bisakah waktu kembali untuk kita merasakan kebersamaan ini

Tapi tak apalah

Jika memang ini adalah jalan hidup yang harus dilalui

Tapi ingatlah sahabat

Aku akan selalu mengenang kalian sebagai sahabat-sahabat ku yang terhebat

Karena kalianlah yang telah menegarkanku

Kata-kata ini kuciptakan untuk sahabat-sahabat terbaik ku yang mengisi hari-hari ku

Thanks for this friendship




Status Pesbuk Paling Gokil




Status Pesbuk Paling Gokil - Abednego Afriadi
11,5 x 19 cm HVS 70gr

112 halaman
Rp. 18.800














Berawal dari ketidaksengajaan membaca majalah remaja punya adik, saya lihat review tentang buku ini. Karena penasaran terus coba surfing cari-cari info tentang buku ini. ternyata bisa dapat dan mencoba mencari lebih jauh tentang buku ini. tapi, masi sedikit blog ataupun sumber yang membahas tentang buku ini.
Salah satu sumber yang saya temui adalah dari sebuah blog yaitu bukukatta.blogspot.com


Sebuah buku yang unik jika dilihat dari judul bukunya. Yap, buku yang merupakan kumpulan status-status gokil dan comment-comment yang gokil juga pasti akan menjadi sebuah ide untuk juga ikutan membuat status di FB kita.

Kalau misalnya pembaca ada yang tertarik dengan buku ini bisa mellihat info lengkapnya di www.bukukatta.blogspot.com
Di situs itu juga pembaca bisa memesannya.

Rabu, 24 Maret 2010

3 in 1 poetry

When I sad.... You make me happy

When I down.... You support me

When I cry.... You make me fun

When I have problem.... You help me

When I need you.... You are beside me

Sadarkah kamu? Ku amat sangat mencintaimu...

Tahukan kamu? Ku tak bisa melupakanmu...

Mengertikah kamu? Ku hanya ingin bersamamu

Tapi mungkin kamu takkan sadar, takkan pernah tahu, takkan pernah mengerti karena ku amat sadar, tahu dan mengerti bahwa Ku bukanlah yang terbaik untukmu....

Butuh 1 detik buat lihat kamu

Butuh 1 menit buat menyukaimu

Butuh 1 jam buat kenal ama kamu

Butuh 1 minggu buat deket ama kamu

Butuh 1 bulan buat ngertiin kamu

Butuh1 tahun menjalin persahabatan ama kamu

Butuh seumur hidup buat ngelupain kamu




Rabu, 10 Maret 2010

Puisi kamu

Kekaguman saya akan puisi tampaknya tak henti untuk dibagikan kepada pembaca sekalian. Sekalipun hanya puisi singkat yang mungkin tak terlalu bagus, tapi setidaknya hal itu telah menjadi suatu wadah bagi saya untuk menyalurkan bakat ini.
Berikut ini adalah sebuah puisi yang mengenangkan saya terhadap seseorang yang dulu singgah di hati saya.

KAMU

Setiap mata ini menatapmu

Setiap kali itu pula mata ini terpaku

Setiap kali itu pula

Kurasakan getaran di hati ini


Setiap kali aku merindukanmu

Setiap kali itu pula

Bayanganmu hadir dalam mimpiku

Yang membawaku hanyut dalam angan


Tak kuasa ku menahan degupan di hati ini

Saat matamu terarah menatapku

Tak sanggup ku menahan bahagia

Saat ku melihat senyum di bibirmu


Tapi kusadari

Bahwa engkau bukanlah milikku

Tapi aku hanya bisa mengharap

Semoga engkau punya rasa yang sama

Rasa cinta terhadap ku kelak


Rabu, 24 Februari 2010

Bintang dan Bulan

Sepertinya yang namanya puisi tak kan pernah mati.
Kali ini penulis kembali menghadirkan sebuah puisi yang lagi-lagi bertemakan cinta juga.
Sebelumnya puisi untuk hari valentine, kali ini puisi nya mungkin cocok untuk diberikan pada saati lagi kencan atau mungkin diberikan melalui secarik surat.
ga usah lama-lama deh y, langsung aja dibaca puisinya ya...


Bintang dan Bulan

Bintang dan Bulan
Apakah kau mau menyinari
Cinta kami berdua

Bintang dan Bulan
Apakah kau mau menjadi
Saksi cinta kami berdua

Bintang dan Bulan
Tolong ceritakan padaku
Bahwa ia mencintaiku
dengan sepenuh hatinya

Bintang dan Bulan
Tolong ceritakan padanya
Bahwa aku mencintainya
dengan sepenuh hatiku

Bintang dan Bulan
Ijinkan aku untuk menjalin cinta
Cinta yang tulus dengannya

Selasa, 23 Februari 2010

Puisi dari Hati

Ini merupakan postingan pertama ku di blog ini. Jadi untuk mengisi blog ini aku mulai dari menulis sebuah puisi karena baru saja kita melewati event hari Valentine, walaupun sudah agak telat kali ya.. Tapi nggak apa-apalah

Valentine biasanya dimanfaatkan oleh orang-orang yang sudah mempunyai pasangan untuk lebih membuktikan cintanya khususnya bagi kawula muda saat ini. Cokelat, bunga, ataupun boneka sering dijadikan sebagai kado pada saat itu.
Mungkin entri saya yang satu ini kalau dibilang puisi kayaknya kurang cocok deh. Jadi enaknya dibilang apa ya. Hmmm...
ya udahlah daripada capek mikirnya, mendingan kita lihat aja deh isinya gimna.. kalau cocok boleh di copy kok

L'amour L'choco

kalau dingin makan makan atau bisa juga minum cokelat
Cokelat dan cinta itu sama-sama menghangatkan

Cokelat yang baik dan berkualitas pasti punya rasa pahit
Kadang kepahitan atau penderitaan itu dapat menentukan kualitas dari cinta

Makan cokelat harus sabar, tunggu sampai lumerannya mengalir di lidah.
Dalam ngadepin cinta juga gitu, walau sekeras apapun dia pasti akan melelh juga

Rasakan dan nikmati kelezatan cokelat dengan penuh penghayatan
Nikmati tiap tetesnya di lidah
Nikmati setiap tetesan cinta yang ada

Cokelat itu bersifat lengket
Cinta itu bikin dua orang yang ngerasainnya gak pengen jauh-jauh
Lengket mulu..

Rasa cokelat itu tahan lama di mulut, bahkan untuk ngilanginnya kita haru minum dulu
Cokelat juga tahan lama
Apalagi kalau disimpan di lemari es
Kata orang cinta itu tahan lama, tapi kalau ga dijaga baik-baik habis juga

Hmmm.. ini yang terakhir
Kalau denger nama cokelat pasti hal pertama yang ada di otak kita kata MANIS dan MAHAL
Cinta itu juga sangat manis dan berharga
Jadi harus tetap di jaga

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Enterprise Project Management